![]() |
Peserta Camp Tahfidz 2 Murid Putri berfoto bersama muhaffizh dan pendamping kegiatan |
Sebanyak 23 murid kelas VIII peserta program tahfidz SMP Islam Al Azhar 23 Semarang mengikuti kegiatan Camp Tahfidz 2 yang dilaksanakan di Rumah Watu Lawang Semarang pada 21-26 April 2025. Kegiatan Camp Tahfidz 2 digelar khusus untuk murid peserta program tahfidz yang menjadi program unggulan sekolah sekaligus memfasilitasi para murid yang memiliki kemampuan akselerasi dalam hal tahfidzul qur'an.
Pada sesi penutupan, diberikan penghargaan kepada murid yang berhasil meraih capaian terbanyak selama pelaksanaan program. Mereka adalah Adinda Miranti Filza dengan capaian 435 baris dan Brienajois Maliqa Nabilah dengan 431 baris. Mushaf yang digunakan sendiri merupakan mushaf hafalan dengan 15 baris tiap halaman yang artinya capaian hafalan yang diraih sekira 1,5 juz.
"Syukur alhamdulillah kegiatan Camp Tahfidz 2 berjalan dengan lancar. Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama dukungan orang tua murid, serta para muhaffizh. Semoga hafalan yang telah diraih dapat dimurojaah secara kontinu. InsyaAllah bahagia dan mulia bersama Al Qur'an. Allahummarhamna bil qur'an." ungkap H. Mutohar, S.Ag, Ketua Panitia Camp Tahfidz 2 yang sekaligus merupakan Kepala Urusan Keagamaan SMP Islam Al Azhar 23 Semarang.