Kegiatan Latihan Lanjutan Kepemimpinan
(LLK) Pengurus
OSIS SMP/SMA Islam Al Azhar Se-Indonesia
merupakan kegiatan yang diselenggarakan secara rutin setiap tahun oleh
Direktorat DIKDASMEN YPI Al Azhar.
Kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari kegiatan LDKM (Latihan Dasar
Kepemimpinan Murid) yang telah diselenggarakan di setiap sekolah-sekolah Al
Azhar.
Kegiatan ini
diikuti oleh perwakilan OSIS dari 33 SMP Al Azhar dan 18 SMA Islam Al Azhar se-Indonesia dengan jumlah
peserta 198 murid. Kegiatan ini telah dilaksanakan pada hari Kamis – Sabtu,
16-18 Maret 2017 bertempat di Diklat Pesantren Al
Azhar Cigombong
Bogor Jawa Barat.
Kegiatan LLK dibuka
oleh Bapak Drs. H. Budiyono dari YPI Al Azhar Pusat. Beliau berpesan,
agar semua materi yang di dapat selama LLK nantinya dapat di terapkan di
sekolah-sekolah Al Azhar.
Selain itu, beliau juga mengapresiasi atas kehadiran perwakilan pengurus OSIS dari
sekolah Al Azhar seluruh Indonesia.
Pada kegiatan LLK tahun ini, SMP Islam Al Azhar 23 Semarang
mengirim 3 murid dan 1 guru pendamping, yaitu :
1. Rangga Setya Mahendra ( VII A )
2. Annisa Diva Karmelia Zahra ( VII.C )
3. Arya Maulana Rifki Syah Putra ( VIII.B )
2. Annisa Diva Karmelia Zahra ( VII.C )
3. Arya Maulana Rifki Syah Putra ( VIII.B )
dengan guru pendamping sekaligus Pembina OSIS Bpk. Agus Tohir, S. Pd.
Kegiatan LLK
memberikan tambahan bekal materi yang cukup lengkap kepada semua pengurus OSIS
untuk nantinya dapat di terapkan di sekolah masing-masing. Adapun materi pada LLK tahun ini adalah :
. Leadership di
era globalisasi
. Komunikasi
dalam organisasi
. Team building
. Manajemen
kesekretariatan
. Problem solving
. Presentasi
observasi
Selain beberapa
materi diatas, peserta juga di ajarkan kebiasaan-kebiasaan yang ada di sekolah-sekolah Al Azhar seperti :
Sholat fardhu berjamaah, sholat dhuha, sholat tahajud, kultum, dan tadarus al
quran.
Pada
akhir kegiatan, semua peserta di ajak keliling tempat Diklat dengan tujuan
lebih mengenal alam sekitar serta muncul kepedulian mereka kepada lingkungan
sekitar. Semoga kegiatan ini dapat memberikan banyak manfaat kepada semua
pengurus OSIS dan sekolah-sekolah Al Azhar di seluruh Indonesia. Amin.