WELCOME to SMP ISLAM AL AZHAR 23 SEMARANG--AZAGAS EXPERT--Excellent in Performance, Education, Religion, and Technology--MORE INFO WA 0822-3060-3323 (Mr. Sandy)--

Senin, 02 September 2024

Murid Azagas Raih Gold Medal Kompetisi Tingkat Internasional di Malang

 

Dari kiri: Sasha-Kiran-Bintang berfoto bersama setelah penyerahan medali

Murid SMP Islam Al Azhar 23 Semarang berhasil meraih medali emas dalam lomba tingkat internasional bertajuk Global Competition for Life Sciences (GloCoLis) 2024 yang diselenggarakan oleh Indonesian Young Scientist Association (IYSA) di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) pada 30 Agustus hingga 2 September 2024. Mereka adalah Aisha Amalia Fatihah, Kirana Rizkia Sandi, dan Andy Bintang Widyasatria yang berhasil

memukau dewan juri melalui presentasi dan tanya jawab atas karya yang mereka hasilkan dan diberi judul Utilization Of Carbon Dots From Tea Waste For Plant Growth Supplement sehingga berhasil meraih medali emas. GloCoLis sendiri merupakan ajang kompetisi bergengsi yang diselenggarakan untuk para peneliti muda mulai dari pelajar hingga mahasiswa.

"Alhamdulillah, kami keluarga besar Al Azhar Kalibanteng, khususnya civitas akademika SMP Islam Al Azhar 23 turut bangga atas prestasi medali emas tingkat internasional yang telah ditorehkan ananda. Semoga menjadi inspirasi positif bagi seluruh civitas untuk berkarya dan berprestasi ke depannya. Terima kasih atas dukungan penuh orang tua serta tim pembimbing yang telah membantu kesiapan ananda sehingga meraih prestasi yang membanggakan." ungkap Agus Sugito, S.Pd., kepala SMP Islam Al Azhar 23 setelah pengumuman pemenang yang juga ditayangkan melalui kanal YouTube.

Sebelum pelaksanaan lomba, para murid memperoleh bimbingan serta arahan berkaitan dengan karya yang dihasilkan dari Ibu Dewi Retnowati, S.Si selaku Guru Sains SMP Islam Al Azhar 23 serta Bapak Dian Fathur Rahman, M.Pd dalam hal presentasi berbahasa Inggris. Salam Azagas EXPERT.

Bismillah, ada yang bisa Sandy bantu? Kirim pesan WA ke LaporSandy
Assalamualaikum, apa yang bisa kami bantu? ...
Silakan klik untuk mulai percakapan LaporSandy