WELCOME to SMP ISLAM AL AZHAR 23 SEMARANG--AZAGAS EXPERT--Excellent in Performance, Education, Religion, and Technology--MORE INFO WA 0822-3060-3323 (Mr. Sandy)--

Kamis, 17 April 2025

Guru PAI Kota Semarang Ikuti Pembinaan dan Halal Bi Halal di Kampus SMP Islam Al Azhar 23

 

Kepala Kantor Kemenag Kota Semarang memberikan pembinaan saat Halal Bi Halal MGMP PAI Kota Semarang di SMP Islam Al Azhar 23 Semarang (17/04/2025) 

Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) PAI Kota Semarang menyelenggarakan Pembinaan dan Halal Bi Halal bertempat di Kampus SMP Islam Al Azhar 23 Semarang pada Kamis (17/04/2025). Hadir sekaligus memberikan pembinaan pada yakni Kepala Kantor Kemenag Kota Semarang, H. Muhtasit, M.Pd. Beliau menyampaikan materi tentang bagaimana peran penting Guru PAI dalam mengawal kemajuan pendidikan di tengah tantangan global. Adapun pembinaan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang diwakili oleh H. Masrikan, S.Pd., M.Si. Beliau menyampaikan penguatan tentang kebiasaan Anak Indonesia Hebat. 

Ketua MGMP PAI Kota Semarang, Bapak Parjiya, S.Ag., M.Pd.I dalam prakatanya menyampaikan bahwa tema kegiatan Pembinaan dan Halal Bi Halal MGMP PAI Kota Semarang adalah Membangun Kebersamaan dan Semangat Perubahan Menuju Guru PAI Semakin Hebat. Rangkaian kegiatan dilaksanakan di Aula lantai 2 dan berjalan dengan lancar mulai pagj hingga siang hari. Selepas sesi pembinaan, Tausiyah disampaikan oleh Dr. KH Multazam Ahmad, M.A yang notabene merupakan Sekretaris MUI Jawa Tengah. Beliau menyampaikan uraian tentang halal bi halal serta motivasi menjadi guru yang hebat dalam menjawab tantangan zaman. 




Bismillah, ada yang bisa Sandy bantu? Kirim pesan WA ke LaporSandy
Assalamualaikum, apa yang bisa kami bantu? ...
Silakan klik untuk mulai percakapan LaporSandy