PENJARINGAN MURID BARU ANGKATAN XV TA 2024/2025 TELAH DIBUKA - Segera daftar dan dapatkan diskon khusus - Klik www.alazharkalibanteng.or.id

Senin, 27 Maret 2017

Fieldtrip kelas 8 membuat telor asin

Berwirausaha merupakan suatu kegiatan yang menyenangkan dan membutuhkan perhitungan yang matang. Seorang pengusaha harus mempunyai feeling pembelian dan penjualan yang bagus. Feeling ini didapat dari pengalaman usaha sehari-hari baik itu mendapat laba maupun kerugian. Atas dasar ini, maka pada murid kelas 8, sekolah mengadakan fieldtrip dengan tema membuat telur asin.
Kegiatan ini telah dilaksanakan pada hari Jum'at 24 Maret 2017 bertempat di ruang serbaguna dan hall/atrium sekolah. Kegiatan ini mendatangkan pakar pembuat telur asin yang telah cukup lama dalam usaha ini. Kegiatan diawali dengan sambutan Bpk Dian sekaligus membuka kegiatan, lalu dilanjutkan dengan pemaparan materi proses pembuatan telur asin yaitu diawali dari pengetahuan tentang bahan, proses produksi, teknik pengemasan dan cara pendistribusian atau pemasaran.
Setelah pemaparan materi selesai, dilanjutkan dengan praktek langsung pembuatan telur asin. Murid dikelompokkan menjadi beberapa kelompok, dan setiap kelompok juga diberikan beberapa telur. kewajiban setiap kelompok yaitu membersihkan telur dari kotoran dan melumurinya dengan bahan-bahan yang telah di siapkan.
Setelah proses melumuri telur selesai, kita tinggal menunggu paling cepat 15 hari agar telur dapat dibersihkan dan selanjutnya di rebus. Setelah proses perebusan selesai, telur didiamkan terlebih dahulu agar benar-benar kering dan siap di kemas. Untuk pemasarannya sementara masih di seputar sekolah.
Harapannya semoga bisa dipasarkan di masyarakat dan dapat menjadi salah satu ikon kuliner khas semarang yang sangat di cari pendatang/wisatawan. Amin


Home stay kelas 7 di desa wisata Tanon Kabupaten Semarang


Pagi hari itu Kamis 23 Maret 2017 semua murid kelas 7 SMP Islam Al Azhar 23 Kalibanteng menggunakan pakaian bebas dan rapi ketika berangkat sekolah. Rupanya hari itu ada acara pemberangkatan kegiatan fieldtrip yang sangat ditunggu-tunggu. Ya. fieldtrip kali ini yaitu home stay di desa wisata tanon kabupaten semarang. 
Setelah ikrar pagi sekaligus diberikan pengarahan oleh guru, semua murid kelas 7 bergegas masuk ke armada yang akan mengantarkan mereka ke lokasi home stay. Dalam perjalanan, semua murid sangat antusias sekali, terbukti dari banyaknya nyanyian-nyanyian yang mereka lantunkan selama perjalanan. 
Dalam kegiatan ini, mereka menginap selama 2 malam 3 hari. Banyak sekali pelajaran yang didapatkan dari desa wisata ini. seperti : berlatih gamelan, membuat kerajinan tangan dari janur, cara mencari rumput untuk pakan ternak sapi, berjalan-jalan di sekitar desa, dan tentunya kegiatan keagamaan selalu ada di setiap acara.
Harapan dari kegiatan ini adalah semua murid kelas 7 dapat lebih bersemangat dalam kegiatan sekolah, lebih peduli terhadap lingkungan sekitar dan lebih tekun dalam beribadah.
Semoga kegiatan ini memberikan banyak manfaat untuk semuanya. Amin

Selasa, 21 Maret 2017

LLK PENGURUS OSIS SMP/SMA ISLAM AL AZHAR SE INDONESIA TAHUN 2017

Kegiatan Latihan Lanjutan Kepemimpinan (LLK) Pengurus OSIS SMP/SMA Islam Al Azhar Se-Indonesia merupakan kegiatan yang diselenggarakan secara rutin setiap tahun oleh Direktorat DIKDASMEN YPI Al Azhar.  Kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari kegiatan LDKM (Latihan Dasar Kepemimpinan Murid) yang telah diselenggarakan di setiap sekolah-sekolah Al Azhar.
Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan OSIS dari 33 SMP Al Azhar dan 18 SMA Islam Al Azhar se-Indonesia dengan jumlah peserta 198 murid. Kegiatan ini telah dilaksanakan pada hari Kamis – Sabtu, 16-18 Maret 2017 bertempat di Diklat Pesantren Al Azhar Cigombong Bogor Jawa Barat.
Kegiatan LLK dibuka oleh Bapak Drs. H. Budiyono dari YPI Al Azhar Pusat. Beliau berpesan, agar semua materi yang di dapat selama LLK nantinya dapat di terapkan di sekolah-sekolah Al Azhar. Selain itu, beliau juga mengapresiasi atas kehadiran perwakilan pengurus OSIS dari sekolah Al Azhar seluruh Indonesia.
Pada kegiatan LLK tahun ini, SMP Islam Al Azhar 23 Semarang mengirim 3 murid dan 1 guru pendamping, yaitu :
1. Rangga Setya Mahendra ( VII A )
2. Annisa Diva Karmelia Zahra ( VII.C ) 
3. Arya Maulana Rifki Syah Putra ( VIII.B )
    dengan guru pendamping sekaligus Pembina OSIS Bpk. Agus Tohir, S. Pd.

Kegiatan LLK memberikan tambahan bekal materi yang cukup lengkap kepada semua pengurus OSIS untuk nantinya dapat di terapkan di sekolah masing-masing.  Adapun materi pada LLK tahun ini adalah :
      . Leadership di era globalisasi
      . Komunikasi dalam organisasi
      . Team building
      . Manajemen kesekretariatan
      . Problem solving
      . Presentasi observasi
Selain beberapa materi diatas, peserta juga di ajarkan kebiasaan-kebiasaan yang ada di sekolah-sekolah Al Azhar seperti : Sholat fardhu berjamaah, sholat dhuha, sholat tahajud, kultum, dan tadarus al quran.

Pada akhir kegiatan, semua peserta di ajak keliling tempat Diklat dengan tujuan lebih mengenal alam sekitar serta muncul kepedulian mereka kepada lingkungan sekitar. Semoga kegiatan ini dapat memberikan banyak manfaat kepada semua pengurus OSIS dan sekolah-sekolah Al Azhar di seluruh Indonesia. Amin. 





Sabtu, 18 Maret 2017

Doa Bersama dan Motivasi kelas IX menuju UN 2017

Bertempat di Ruang Aula Lantai 2, pada hari jum'at 17 Maret 2017 telah dilaksanakan acara doa bersama sekaligus motivasi bagi murid kelas IX dalam persiapannya menghadapi Ujian Nasional Tahun 2017. Kegiatan ini bertepatan dengan pembagian rapot Penilaian Tengah Semester Ganjil. Dalam kegiatan ini, kami mengundang walimurid dan penceramah. Tampak keseriusan pada murid-murid kelas IX ketika di ajak berdoa oleh penceramah. Tentunya mereka sangat menginginkan prestasi yang terbaik pada UN tahun ini. Dengan ridho orang tua, guru, dan semua warga sekolah insyaallah prestasi yang terbaik yang akan kalian peroleh. Amin






Sabtu, 11 Maret 2017

Program "Jumat Berkah"

OSIS SMP Islam Al Azhar 23 semarang sebagai sarana murid berlatih organisasi, berwirausaha dan mengeluarkan ide-ide kreatif kembali meluncurkan program terbaru yaitu Jumat Berkah. Program ini merupakan salah satu penyemangat untuk semua murid SMPIA23 agar selalu membaca dan sekaligus menghafal Al Quran. Insyaalah program ini akan dijalankan setiap hari jumat dengan susunan surat Al Quran yang selalu berganti. 
Terdapat beberapa reward bagi murid yang berhasil setoran ke Ustadz Pujiyono, yaitu Voucher Rp. 5000,- untuk surat-surat pendek seperti Al Mulk, Al Waqiah, Voucher Rp. 10.000,- untuk surat Yasin dan Voucher Rp. 100.000,- untuk surat 1 juz selain juz 30. Harapan dari pengurus OSIS, program ini dapat dimanfaatkan sebagai penyemangat bagi setiap murid agar lebih tekun dalam menghafal Al Quran tanpa meninggalkan kewajiban belajar. Semoga kegiatan ini berjalan istiqomah. Mohon dukungan serta doa dari semua pihak. Amin  



Sabtu, 04 Maret 2017

Deklarasi siap UNBK 2017

Pagi itu cuaca cerah menerangi sekitar sekolah SMP Islam Al Azhar 23 Semarang. Ada sedikit perbedaan dengan hari biasanya, pagi itu semua murid kelas 9 berkumpul di atrium sekolah untuk mendeklarasikan bahwa mereka siap menghadapi UNBK 2017. Mereka secara bergantian menuliskan pesan sekaligus tanda tangan pada spanduk MMT yang telah disediakan sekolah. Mereka bertekad siap menghadapi UNBK 2017 dengan serius dan mengutamakan kejujuran. Semoga kesuksesan selalui menyertai murid kelas 9 dalam menghadapi UNBK 2017. Amin. 

Kamis, 02 Maret 2017

Penyuluhan dari Puskesmas Lebdosari

Pada musim penghujan seperti saat ini, banyak penyakit berbahaya mulai berdatangan. Salah satu penyakit berbahaya yang biasanya muncul adalah Demam Berdarah (DB). Penyakit ini muncul karena adanya gigitan nyamuk aides aigepty yang sangat mudah berkembang biak bahkan di air yang bening sekalipun. 
Penyuluhan yang diberikan oleh Puskesmas Lebdosari ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada semua murid SMP Islam Al Azhar 23 semarang agar selalu waspada terhadap setiap genangan air yang berada disekitar rumah mereka. 
Pada sesi akhir penyuluhan, petugas Puskesmas Lebdosari juga memberikan kertas pantau kondisi air pada setiap murid, harapannya setiap murid dapat menjadi agen anti DB minimal di rumah mereka. Semoga kita semua terhindar dari penyakit DB ini. Amin

Rabu, 01 Maret 2017

Simulasi 2 UNBK 2017


Pada hari Senin-Selasa 27-28 Februari 2017 merupakan hari yang cukup bersejarah bagi sekolah dan murid SMPIA23. Pada dua hari itu, secara serentak di seluruh indonesia di adakan simulasi 2 UNBK 2017. Tujuan dari simulasi ini adalah untuk mengecek kesiapan teknis sekolah dan murid dalam menghadapi UNBK 2017. Murid secara perlahan dan teliti mulai mendalami setiap tampilan soal pada layar monitor, harapannya ketika menghadapi UNBK 2017 tidak canggung dan tetap percaya diri seperti pada paper tes based.